Selasa, 26 Juni 2012

Vanguard Review : Dark Irregular in BT 07

BT07, Rampage of the Beast King sebentar lagi akan rilis. full spoiler sudah dikeluarkan dan kita mendapat satu klan baru (sebenarnya gak baru sih, tapi supportnya baru dikeluarkan di set ini) berupa Great Nature. klan ini mempunyai style untuk power up dengan cost men-retire dirinya atau unit lain saat end phase. Great Nature juga memiliki trik dimana efek beberapa monsternya bakal tertrigger jika ada unit yang ter-retire. menarik bukan? apakah akan mempengaruhi meta Vanguard sekarang? mungkin kita bisa liat nanti setelah BT07 benar-benar dirilis.

dan dalam kesempatan kali ini, gw mencoba mereview satu klan yang kebetulan juga dapat support baru dari set ini. Klan tersebut adalah Dark Irregular. dan berikut list monster-monster DI yang keluar di BT07


  1. Dark Lord of the Abyss (grade 3, RRR)
  2. Bladewing Reggie (grade 3, RR)
  3. Emblem Master (grade 2, RR)
  4. Yellow Bolt (grade 2, RR)
  5. Mad Eye, Bassilisk (grade 3, R)
  6. Time-propelled Underworld Carriage (grade 2, R)
  7. Free Traveler (grade 2,R)
  8. Succubus of Courtship ( grade 1,R)
  9. Devil Tank of Oumagadoki (grade 3, C)
  10. Beast in Hand (grade 2, C)
  11. Cyber Beast (grade 2, C)
  12. Time Propelled Demon Bike (grade 1, C)
  13. Harpyria the Beautiful (grade 1, C)
  14. Mirage Maker  (grade 1, C)
  15. Rune Weaver  (grade 1, C)
  16. Greedy Hand (grade 0, C, Starter)
  17. Devil In Shadow (grade0, C, Starter)
  18. Mad Hatter of Nightmareland (grade 0, C, Draw)
  19. Hungry Egg of Nightmareland  (grade 0, C, Stand)
  20. Cheshire Cat of Nightmareland  (grade 0, C,Heal)
  21. Dark Knight of Nightmareland  (grade 0, C, Critical)

total ada 21 kartu dari BT07 yang merupakan support baru bagi dark irregular, secara garis besar, DI mendapat support tambahan yang menurut gw cukup bagus. 2 starter baru DI cukup jago meski memakan Counter Blast 1. kartu grade 3 limit break milik DI juga cukup mantap. bisa tembus 20k tanpa boost sekaligus soulcharge 2.

namun fokus dalam post kali ini bukanlah hanya sekedar review singkat.akan tetapi juga mencoba memperkenalkan strategy baru dalam DI, yaitu SoulCharge non random. 

jika sebelumnya DI melakukan soulcharge secara random (dari top deck, gak bisa dipilh mana yang mau di soul charge), maka BT 07 memperkenalkan kombo soul charge non Random. dimulai dari starternya, greedy hand. selain dia bisa menjadi boost 4k sesaat, dia juga bisa melakukan soul charge dari deck dan MILIH. meskipun dia hanya bisa soul charge grade 2 kebawah. 

lalu di grade 1, kita punya Rune Weaver, efeknya memang kalah dibandingkan starternya. sementara starter bisa soulcharge dari deck, weaver hanya bisa soulcharge dari tangan. 

di grade 2 kita punya Free Traveler, efeknya yang CB 1 untuk Soulcharge dari Deck ketika dipanggil ke RG cukup jago. sayang attacknya hanya 8k. jika dia 9k tentu orang bakal senang untuk make dia 4.

dan bintang dari kombo SoulCharge dari deck ini ada pada grade 3nya, Bladewing Reggie. efek dia cukup mematikan, jika dia dipanggil ke VG, select 1 rear guar dan kirim up to 3 monster dengan nama yang sama dari deck ke soul. Soul Charge 3 bung!

dan kelebihan dari kombo ini adalah deck thinning. dengan soulcharge yang terjaga dan tak random, kita tentu menghindari kemungkinan masuknya Trigger atau Null dalam soul. ditambah lagi efek starter , grade 2, dan 3 memudahkan untuk melakukan soulcharge 6 kartu dimana itu mengaktifkan sebagian efek-efek DI . misal amon G1, G2, dan devil child.
perhitungan simpelnya

  1. Monster G1 ride Greedyhand, greedy hand ke RearGuard (soul 0)
  2. Monster G2 ride G1, dengan asumsi kita kena damage, CB 1, soulcharge 1 dan masukkan kembali greedy ke soul. (soul 3)
  3. Bladewing Reishi ride G2. efek reighi untuk soulcharge 2 atau 3 dari deck. (soul  6 atau 7)
  4. PROFIT!!
dan jika targetnya adalah Time Propelled Underworld Carriage, atau Time-Propelled Demon Bike, maka anda mendapatkan Interceptor 12k (jika soulcharge 2)  atau booster 10k(jika soulcharge 2). ditambah anda memanggil Devil Child dibelakang Vanguard maka line up power anda bisa jadi 22,20,22. sungguh mantap.ditambah lagi jika anda memakai 8 stand. RG nya bisa bangun lagi dengan attack 17k. musuh terpaksa guard 10k buat menangkal serangan RG kita :v

demikian post saya, jika ada kesalahan kata atau informasi, harap dimaklumi mengingat saya juga masih nubi.

thx for reading and happy trolling 



0 comments:

Posting Komentar